HMM UNIDA GELAR TALK SHOW

                                              

Lingkar Studi Pers, Bogor (14/12) - Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Djuanda Bogor (HMM UNIDA) menyelenggarakan Talk Show yang mengusung tema "Optimalisasi Sustainable Development Goals (SDG's) Menuju Indonesia Maju." Kegiatan ini dibuka langsung oleh Dr. Ir. Dede Kardaya, M.Si. selaku Rektor Universitas Djuanda Bogor, melalui Zoom Meeting pada pukul 07.00-11.40 WIB. 

Acara ini di hadiri oleh empat narasumber, yaitu Dr. Hj. Endeh Suhartini Syurdi, S.H., M.H., selaku Keynote Speaker, Faisal H Basri MA., selaku ekonom senior, Arifin Rudiyanto selaku Deputi Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Alam Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), dan Febi Yonesta, S.H, selaku Ketua Pengembangan Organisasi YLBHI. Serta di hadiri oleh Rektor dan Civitas Akademika UNIDA Bogor, perwakilan Organisasi Mahasiswa (ORMAWA), dan peserta dari beberapa Universitas di Indonesia.

Alasan mengusung tema tersebut untuk memberikan wawasan mengenai perkembangan SDG's. "Talk show ini dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan mengenai perkembangan SDG's di Indonesia, memberikan pemahaman terkait peran pemuda khususnya mahasiswa, serta memberikan penjelasan peran masyarakat dalam membantu optimalisasi SDG's agar Indonesia menjadi negara maju tahun 2030. Berharap mahasiswa sebagai Agent of Change dapat berperan nyata dan membawa perubahan dalam kehidupan bermasyarakat ke arah yang lebih baik," ujar Pitria Nengsih selaku panitia.

Putri selaku peserta Talk Show mengutarakan pendapatnya mengenai acara tersebut. "Acara DMC tadi luar biasa, membuka pemikiran para audiens khususnya saya sendiri, bahwa masih banyak problematika bangsa yang harus kita benahi bersama. Kuncinya ada pada diri kita sendiri, kita harus optimis memperjuangkan kesejahteraan sosial di negara kita," ungkapnya.



Djuanda Management Competition (DMC) yang diadakan setiap satu tahun sekali, pada tahun sebelumnya kegiatan ini dilaksanakan secara offline di lingkungan kampus. Mengingat adanya pandemi, kegiatan ini dilaksanakan secara online. (KN/SM)

Posting Komentar

0 Komentar